Suarahits.com, Deepavali atau Diwali merupakan salah satu festival keagamaan dalam agama Hindu, yang biasanya diperingati dengan meriah.
Deepavali secara luas dianggap sebagai hari libur tahunan terpenting di India dan tentu saja merupakan festival yang paling banyak mendapat perhatian dari komunitas internasional.
Dikenal sebagai festival cahaya, Diwali setiap tahunnya dikenal sebagai festival kemenangan cahaya atas kegelapan dan perluasan kebaikan atas kejahatan.
Baca Juga: Upacara Ngaben, Ritual Pembakaran Jenazah dari Pulau Dewata Bali yang Unik dan Penuh Filosopi
Diwali atau Festival Cahaya dirayakan di tanggal yang berbeda setiap tahunnya. Ini karena Diwali tidak diadakan tidak berdasar kalender Gregorian, tapi kalender Tithi.
Kalender Tithi merupakan kalender Hindu yang berdasar pada pergerakan atau rotasi bulan. Meski berganti tanggalnya, Diwali lebih sering jatuh pada bulan Oktober atau November.
Selain dikenal sebagai Festival Cahaya, Diwali juga merupakan awal tahun baru dalam kepercayaan agama Hindu di India.
Baca Juga: Mengenal Suku Lio, Suku Bangsa Tertua di Pulau Flores yang Masih Memegang Teguh Tradisi Para Leluhur
Di India, festival Diwali tidak hanya dirayakan oleh umat Hindu. Umat penganut kepercayaan Sikh, Jain, dan umat agama lainnya juga turut serta merayakan Diwali.
Dalam bahasa Sanskerta, Diwali berarti ‘barisan cahaya’. Karenanya, orang-orang menghias rumahnya dengan cahaya dan lampu minyak yang disebut “diyas”.
Perayaan Dipawali akan diawali dengan sebuah perayaan yaitu bernama hari raya Navratri, di India sendiri perayaan Navratri dirayakan guna melakukan bentuk penghormatan pada Dewi Durga serta aspek perwujudannya dalam mengalahkan seorang iblis yang memiliki nama Mahisassura.
Kisah-Kisah Diwali
Ada banyak kisah yang diceritakan saat Diwali. Salah satunya adalah Dewi Lakshmi yang turun ke Bumi. Karenanya Diwali dipenuhi dengan dekorasi warna-warni, lampu-lampu, dan cahaya lilin.
Penduduk India mempercayai bahwa Dewi Lakshmi yang merupakan Dewi Kemakmuran turun ke Bumi dan memberkati orang-orang dengan kekayaan dan kebahagiaan.
Bagi umat Jain, Diwali adalah hari terakhir dari 24 Guru Besar Lord Mahavira mencapai Nirwana.